Ditulis Oleh: Nela Khoerunnisa Mendengar istilah politik, yang terlintas dalam benak pikiran kebanyakan orang zaman sekarang adalah hal-hal negative. Nah, mengapa orang Indonesia jadi berpikiran seperti demikian? Mungkin mereka melihat dari beberapa fakta yang terjadi di negeri ini beberapa waktu yang lalu dan sekarang, ketika sedang maraknya pemilihan umum di berbagai wilayah Indonesia. Tidak hanya melalui media massa masyarakat mengetahui keburukan orang dalam berpolitik, namun juga melalui media elektronik yang ada. Seburuk apakah para pengejar kekuasaan tersebut? Lihat saja sebelum pemilu belangsung,berbagai cara dilakukan agar masyarakat umum bisa dirangkul dengan mudahnya. Mereka di beri fasilitas yang bermanfaat dan tidak jarang yang memberikan uang kepada semua masyarakat di wilayahnya dengan harapan agar si penerima mau memilih calon tersebut. Janji manis yang dilontarkan melalui spanduk-spanduk hingga turun langsung dilapangan untuk membuat masyarakat percaya
Membumikan syariat Islam di bidang Ekonomi